Perbedaan WhatsApp dengan  WhatsApp Bisnis, Simak penjelasannya di Bawah Ini

Whatsapp
created by omegacloud

WhatsApp Business saat ini,  merupakan sebuah aplikasi yang memiliki distribusi tertinggi dari semua aplikasi perpesanan bisnis di seluruh dunia. Patut dicatat bahwa beberapa bisnis di seluruh negeri menyadari bahwa Whatsapp business berguna untuk layanan dukungan pelanggan. Lalu sebenarnya apa perbedaan WhatsApp biasa dengan Whatsapp Business, Simak Penjelasannya di bawah ini.

1. Ikon Aplikasi Berbeda :

Read More

Inilah salah satu perbedaan utama antara WhatsApp bisnis dan WhatsApp biasa. Meskipun aplikasi memiliki bentuk yang sama dengan warna hijau, akan tetapi whatsapp Bisnis memiliki karakter B sebagai ikon, sedangkan WhatsApp biasa  memiliki simbol telepon di dalam ikon WhatsAppnya.

2. Informasi Profil Bisnis:

Perbedaan utama lainnya di antara keduanya adalah WhatsApp Business mengharuskan Anda membuat Profil Bisnis. Beberapa informasi yang diperlukan dari Anda antara lain Deskripsi Bisnis, Situs Web dan Alamat.

3. Pesan Otomatis

Saat terdapat pelanggan yang mengirimkan pesan ke Whatsapp business, biasanya aka nada balasan otomatis yang telah disiapkan. Seperti uacapan halo dan perkenalan bisnis.

4. Label Kontak:

Anda dapat membuat profil bisnis yang tepat dengan menambahkan detail kontak seperti beberapa situs web, nomor telepon, dan alamat email.

5. Laporan Statistik Pesan:

Dengan WhatsApp Business, Anda bisa mendapatkan wawasan tentang kecepatan penerimaan pesan.

Bisakah  menggunakan WhatsApp dan WhatsApp Business di Perangkat yang Sama?

Ya, Anda dapat menggunakan WhatsApp dan WhatsApp Business di Perangkat yang Sama. Namun, Anda perlu menggunakan nomor yang berbeda untuk kedua aplikasi tersebugt. Karena ada beberapa perbedaan antara WhatsApp dan WhatsApp bisnis, Anda tidak akan mengalami masalah apa pun saat menggunakan kedua aplikasi di perangkat Anda.

Bisakah Mengonversi/Mengubah WhatsApp Saya ke Akun Bisnis?

Ya, Anda dapat mengubah WhatsApp Anda menjadi akun bisnis. Yang perlu Anda lakukan hanyalah mengikuti langkah-langkah di bawah ini, sebelum melakukannya, harap buat cadangan di Whatsapp anda.

  1. Unduh whatsapp business di playstore
  2. Kemudian jika sudah terunduh, buka aplikasi whatsapp business
  3. Jika ada kata “setuju”, setujui, dan klik “lanjutkan”
  4. Whatsapp business akan secara otomatis menggunakan nomor Whatsapp anda
  5. Klik “izinkan” dan “lanjut”
  6. Masukan kode otp

Related posts

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *